NASIONALPOLITIK

“Pake” Dasi Kuning, Sinyal Jokowi Ke Partai Golkar, Airlangga : Wellcome

×

“Pake” Dasi Kuning, Sinyal Jokowi Ke Partai Golkar, Airlangga : Wellcome

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. TEMPO/Subekti.

 

 JScom, JAKARTA – Langkah Politik Jokowi akan menuju Partai Golkar, jika Partai PSI-nya kandas menuju Senayan. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyambut hangat. “Pak Jokowi ke Golkar merupakan hal yang baik,” Airlangga tersenyum.

Majalah Tempo, edisi 26 Februari – 3 Maret 2024, mewartakan bahwa petinggi Golkar dan dua petinggi partai koalisi Prabowo-Gibran menyebut Jokowi berencana menguasai Partai Golkar. Jokowi disebut-sebut berencana memimpin gabungan partai Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka secara langsung. 

Bacaan Sahabat JS  Kunci Kampanye Halsel di Bajo Sangkuang, HAS Jadi Paslon Unggulan di Bumi Sarumah

Informasi itu disampaikan oleh sejumlah petinggi partai pendukung Prabowo-Gibran yang ditemui sepanjang pekan lalu. Tujuannya, mengawal pemerintahan Prabowo dan Gibran, putra sulung Jokowi, sampai 2029.

Ketika ditanya soal perbincangan Jokowi masuk Golkar, Airlangga mengatakan Presiden merupakan tokoh nasional milik semua partai. Dia juga menegaskan hal yang sama soal status Jokowi di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. “(Beliau) dimiliki semua partai,” kata Airlangga.

Bacaan Sahabat JS  PKB Umumkan Rekomendasi Dukungan Final di 35 Daerah Pilkada Kabupaten/Kota

Posisi Jokowi yang dianggap merapat ke Golkar bukan hanya belakangan ini saja. Eks Gubernur Jakarta itu memberikan gestur tak biasa dengan memakai dasi kuning saat hendak bertolak ke Jepang dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu, 16 Desember 2023. 

Bacaan Sahabat JS  Ahli Lngkungan Sebut Tata Niaga Timah Indonesia Capai Kerugian Rp. 271 Trilyun

Golkar membaca itu sebagai sinyal politik presiden nyaman hingga tengah merapat pada pihaknya. 

Saat ditanya perihal makna dasi tersebut di Bogor pada Selasa, 19 Desember 2023, Jokowi sempat berseloroh hari ini ia tidak memakai dasi. “Nyaman,” kata Jokowi sambil terkekeh saat ditanya apakah dia nyaman dengan Golkar.(BT-Kpm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *